Pengertian Akulturasi dan Asimilasi Beserta Contohnya

    Akulturasi merupakan pencampuran dari dua kebudayaan atau lebih yang saling bertemu kemudian saling mempengaruhi. 

    Akulturasi muncul karena adanya proses sosial yang timbul saat suatu masyarakat dengan kebudayaan tertentu berhadapan dengan suatu unsur kebudayaan yang asing. 

    Selanjutnya dengan seiring berjalannya waktu, kebudayaan yang awalnya dianggap asing tersebut dapat diterima serta diolah tanpa menghilangkan unsur kebudayaan asli dari kelompok itu sendiri. 

    Contoh akulturasi yaitu:

    Bentuk akulturasi yang ada di Indonesia ialah terdapat pada sistem pemerintahannya, jika dahulu sistem pemerintahan di Indonesia menggunakan kerajaan namun setelah ada pengaruh dari budaya bangsa India ini sistem yang digunakan adalah demokrasi.

    Adanya istilah "balichinesia", istilah ini adalah contoh akulturasi budaya yang bisa ditemukan yaitu identitas orang Cina Bali. Akulturasi ini diketahui makan pencampuran dua budaya antara Bali dan Cina.

    Cara berpakaian, pada saat proses pernikahan adat suku Betawi, pakaian pengantin prianya merupakan perpaduan dengan budaya Arab yaitu menggunakan peci, jumlah panjang dan celana.

    Wayang, wayang merupakan bentuk akulturasi antara kebudayaan Jawa dengan kebudayaan India. Tokoh pewayangan seperti Gareng, Semar, Petruk dan Bagong adalah kebudayaan Jawa lalu dipisahkan dengan menggunakan cerita Ramayana dan Mahabharata dari India.

    Masjid menara Kudus, masjid ini merupakan perpaduan kebudayaan antara Islam yang memiliki fungsi sebagai tempat ibadah bagi umat Islam tapi bentuk masjidnya menyerupai bangunan pura bagi pemeluk Hindu.

    Asimilasi merupakan penyatuan atau bentuk pembauran dari dua kebudayaan asli menjadi kebudayaan baru yang sayangnya disertai hilangnya kebudayaan asli. Adanya proses asimilasi dapat ditandai dengan upaya mengurangi perbedaan antar kelompok dengan tujuan mempererat kesatuan suatu perasaan, pemikiran, tindakan serta sikap dengan mempertimbangkan kepentingan bersama kelompok tersebut.

    Contoh asimilasi yaitu:

    Musik dangdut, musik dangdut adalah musik dari Indonesia yang merupakan hasil perpaduan antara musik tradisional daerah dengan musik India.

    Pernikahan antara etnis, jika zaman dahulu akan lebih baik apabila pernikahan dilakukan dengan kedua mempelai yang menikah antar sama etnis, tapi sekarang dengan berjalannya waktu pernikahan beda etnis sering terjadi hingga kini. Contohnya saja pernikahan masyarakat Sunda dengan Jawa, Eropa-Indonesia dan lain sebagainya.

    Seni kaligrafi, seni ini merupakan perpaduan budaya yang aslinya dari Arab kemudian dipadukan dengan adat Jawa sehingga tercipta kaligrafi Jawa kemudian diimplementasikan dengan daerah lainnya juga.

    Cara makan, masyarakat Indonesia dahulu makan menggunakan tangan kosong tanpa menggunakan sendok maupun garpu. Tapi sekarang kebiasaan itu sudah mulai hilang dan masyarakat mulai menggunakan sendok dan garpu yang merupakan budaya yang berasal dari masyarakat Eropa.

    Pakaian baju koko, baju koko awalnya digunakan oleh masyarakat Cina tapi dengan seiring berjalannya waktu menjadi baju khas muslim laki-laki.

    Adat pernikahan, adat pernikahan saat ini sudah sering dikombinasikan dengan adat lain seperti kombinasi pernikahan Jawa yang berkolaborasi dengan adat Islam, perpaduan ini akan menghasilkan pernikahan adat Jawa namun bernuansa islami.

    Pakaian kebaya dan jilbab, seperti yang kita tahu Indonesia menjadi negara yang mayoeitasnya menganut agama Islam, jadi pada saat acara tertentu seorang muslim yang menggunakan jilbab tetap bisa menggunakan kebaya dari Indonesia dan memadukannya dengan hijab, kemudian kebaya tersebut jadi lebih tertutup sehingga muncullah tampilan cara berpakaian baru yang sudah sangat sering lihat bahkan di rancang secara khusus bagi yang menggunakan hijab.

    Demikianlah pengertian serta beberapa contoh dari akulturasi dan asimilasi. Adakah akulturasi atau asimilasi yang kalian lakukan tapi tidak disadari?

    Baca Juga